Terima PJU Tenaga Surya

Wabup Lumajang Apresiasi MNC Peduli Partisipasi Pasca Bencana Semeru

lumajangsatu.com
Bunda Indah terima simbolis bantuan PJU tenaga surya dari Tim MNC Peduli

Lumajang - Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati menerima secara simbolis bantuan PJU Tenaga Surya yang diberikan oleh Tim MNC Peduli kepada masyarakat di kawasan relokasi Bumi Semeru Damai, Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro. Bantuan tersebut diserahkan langsung Ketua MNC Peduli, Syafril Nasution di Auditorium Perpustakaan Mula Malurung Lumajang, Kamis (08/06/2023).

"Apresiasi yang setinggi tingginya untuk MNC Peduli dari Pemerintah Kabupaten Lumajang, terima kasih kepada MNC Peduli, sejak terjadi erupsi MNC sudah turun, banyak bantuan yang sudah diberikan," ungkap Bunda Indah.

Baca juga: Hujan Turun, Laskar Hijau Mulai Tanam Bambu di Lereng Gunung Lemongan Lumajang

Dalam kesempatan tersebut, Bunda Indah juga mengucapkan terima kasih kepada MNC Peduli atas bantuan sejumlah buku untuk melengkapi koleksi buku di Perpustakaan.

Dirinya juga meminta, agar jajaran Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Lumajang untuk mengubah konsep Perpus sebagai rumah kedua, sehingga nyaman untuk para pengunjung.

Baca juga: Masjid Pilar Peradaban Islam

"Jadikan perpus sebagai rumah kedua bagi anak-anak maupun masyarakat dewasa. Buat buku disenangi anak-anak, perpus juga harus dilengkapi oleh perangkat yang disukai anak," terangnya.

Sementara itu, Ketua MNC Peduli, Syafril Nasution menyampaikan, bahwa tim MNC Peduli sudah berkontribusi terhadap penanganan bencana sejak awal terjadi Erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang.

Baca juga: Operasi Tumpas Narkoba Polres Lumajang Amankan 20 Tersangka

Lanjut dia, selain memberikan PJU Tenaga Surya, pihaknya juga telah memberikan bantuan buku bacaan untuk menambah koleksi buku di Perpustakaan.

"Sejak tahun 2021 kami memberikan bantuan, salah satunya dalam bentuk PJU tenaga surya di hunian tetap, juga bantuan buku bacaan kepada perpustakaan untuk membantu meningkatkan kecerdasan bangsa," pungkasnya. (Kom/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru