Akibat Luapan Air Sungai

Dusun Krajan Desa Kutorenon Lumajang Air Naik ke Jalan

lumajangsatu.com
Air mulai menggenang di jalan di Dusun Krajan Desa Kutorenon Kecamatan Sukodono Kabupaten Lumajang

Lumajang - Sejumlah sungai di Kabupaten Lumajang mengalami peningkatan debit air akibat hujan deras dengan durasi yang lama. Salah satunya di sungai menjangan yang mengalami peningkatan debit dan akan berdampak banjir di Dusun Krajan Desa Kutorenon Kecamatan Sukodono.

Faisal Rizal, Kepala Desa Kutorenon Kecamatan Sukodono menyatakan di Dusun Krajan air dari sungai sungai mulai meluap ke jalan. Namun, belum sampai masuk ke rumah warga.

Baca juga: Beredar Foto Mesra Mirip Ketua DPRD Lumajang, Masyarakat Peduli Moral dan Pendekar Lapor ke BK Dewan

“Sudah meluap ke jalan mas, tapi belum masuk ke rumah warga. Semoga lekas surut,” jelas Faisal Rizal kepada Lumajangsatu.com, Kamis (18/04/2024).

Baca juga: Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Sedangkan di Dusun Biting masih aman, karena debit air di sungai Bondoyudo tidak mengalami peningkatan. Jika debit air di Bondoyudo meningkat, maka akan menghambat laju air yang dari selatan sehingga mengakibatkan air akan meluap ke pemukiman.

Lokasi tersebut memang menjadi langganan banjir setiap kali masuk musim penghujan. Pihak Desa berharap akan ada normalisasi seperti yang ada di Dusun Biting, sehingga Dusun Krajan bisa terbebas dari banjir saat masuk musim penghujan.

Baca juga: Badan POM Jember Evaluasi Program Keamanan Pangan di Kabupaten Lumajang

“Di Biting aman mas, karena debit air di sungai Bondoyudo tidak meningkat sehingga air dari selatan lancar dan tidak ada penyumbatan,” pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru