Digelar Tanggal 19 November

Ini Tema Debat Publik Bupati dan Wakil Bupati Lumajang di Pilkada 2024

Reporter : Babun Wahyudi
Halim Bahriz, Komisioner KPU Lumajang

Lumajang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lumajang kembali akan menggelar debat Calon Bupati/Wakil Bupati Lumajang 2024. Debat kedua tersebut akan digelar pada tanggal 19 November 2024 di Rock Convention Center (RCC) JLT Lumajang pukul 19.00-21.00 WIB. Debat akan disiarkan langsung di JTV, Radio Gloria FM, Radio Semeru dan Radio Swara Lumajang.

Halim Bahriz, Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Lumajang menyatakan, tema utama dalam debat kedua adalah “Strategi dan inovasi peningkatan ketahanan pangan, pelayanan publik dan tata kelola birokrasi dan Kabupaten Lumajang”. Dari tema utama kemudian breakdown ke 6 sub teman.

Baca juga: Durian Kembang Lumajang Lokal Premium Banyak Diburu Meski Harganya Mahal

Yakni, hukum dan regulasi. Manajemen birokrasi. Pemberantasan korupsi, kolusi dan nepotisme. Infrastruktur publik. Pemenuhan kebutuhan dasar kesehatan dan terakhir ketahanan pangan. “Tema debat kedua berbeda dengan tema debat pertama,” jelasnya.

Baca juga: Pasar Hewan Lumajang Ditutup 12 Hari Antisipasi Semakin Merebaknya PMK

Lebih lanjut Halim menjelaskan awalnya debat akan digelar dengan tayangan tunda di JTV. Namun, setelah dilakukan penjadwalan, ternyata ada Kabupaten lain yang jadwalnya ditunda, sehingga debat Paslon Pilkada Lumajang ada slot untuk disiarkan secara langsung.

Baca juga: Sudutkan Polisi Tak Kerja, Satreskrim Polres Lumajang Tanggapi Video Viral Pengancaman

“Debat kedua adalah debat terakhir menjelang hari pencoblosan. Artinya tidak ada lagi debat ketiga,” pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru