Lumajang (lumajangsatu.com) - H. Thoriqul Haq M.ML, anggota DPRD Jawa Timur dapil Lumajang-Jember terus memantau kondisi Slamet Mufi Fardan (6). Bocah asal desa Denok-Lumajang itu berada di RSUD dr. Soetomo Surabaya karena menderita penyakit Hydrocheopalus (kepala membesar).
"Saya selalu melihat perkembangan dan kondisi Fardan yang saat ini sedang mendapatkan pelayanan medis di RSUD dr. Soetomo Surabaya," ujar pria yang akrab disapa Cak Thoriq itu, Selasa (30/08/2016).
Baca juga: Ini Syarat Dapat Leyanan Kesehatan dan Melahirkan Gratis di Lumajang
Fardan sudah menjalani tindakan CT-Scan dan tindakan berikutnya MRI (Magnetic Resonace Imaging) untuk mengetahui jaringan syaraf kepala yang lebih detail sebelum dilakukan tindakan pembedahan. "Saat konsultasi dengan dokter akan dilakukan tindakan berikutnya yakni MRI untuk mengatahui lebih detail," jelasnya.
Baca juga: Mulai Maret, Pemkab Lumajang Segera Terapkan Layanan Kesehatan Rawat Jalan dan Melahirkan Gratis
Seperti diberiatkan, 18 Agustus 2016 Fardan dibawa ke RSUD dr. Soetomo yang didampingi oleh pengurus DPC PKB Lumajang. Fardan bersama ibunya Fiki Maria dan ayahnya berasal dari kelurga tidak mampu.
Baca juga: Lumajang Mulai Lakukan Cek Kesehatan Gratis, Ini Manfaatnya
Selama 6 tahun, Fardan tidak mendpatkan tindakan medis karena keluarga tidak memiliki uang. Setelah bertemu dengan Cak Thoriq, kemudian keluarga mengurus Askes dan akhirnya dirujuk ke Surabaya.(Yd/red)
Editor : Redaksi