Lumajang (lumajangsatu.com) - Rekapitulasi Dapil 5 (Randuagung, Klakah, Kedungjajang dan Ranuyoso) sudah tuntas. Dari prediksi awal Demokrat memperoleh 1 kursi ternyata hangus dan dan diambil oleh Gerindra yang mendapatkan 2 kursi.
Achmad Faruq Chotibi, caleg dari PKB menyatakan bahwa suara PKB di dapil 5 paling banyak. Namun, secara perolehan kursi PKB sama dengan PPP dan Gerindra yang sama-sama memperoleh 2 kursi.
Baca juga: Asosiasi BPD se-Lumajang Bertemu H. Rofiq Anggota DPRD Jatim
"Rekapitulasi sudah finis mas, tapi kita masih menunggu rekap di Kabupaten. PKB dua kursi," jelas Faruq, Kamis (25/04/2019).
Baca juga: MPM Desak BK DPRD Segera Clearkan Beredarnya Foto Mesra Mirip Ketua Dewan Lumajang
Dari data yang dihimpun Lumajangsatu, PKB 2 kursi (Faruq Chotibi-Siti Komaria), PPP 2 kursi (Sudi-Suwarno), PDI Perjuangan 2 kursi (Buari-Lancar Budi), Gerindra (Dedi Marta-Nur Fadilah), NasDem (Nur Hidayati), dan PKS (Khusnul Khuluk).
Baca juga: KPU Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Lumajang 2024
Sementara itu, sejumlah petinggi Demokrat yang dihubungi Lumajangsatu.com enggan berkomentar. Demokrat masih menunggu hasil resmi pengumuman KPU tanggal 29-30 April 2019.(Yd/red)
Editor : Redaksi