Politik Dan Pemerintahan

Aktivis Lingkungan dan Pasus DPRD Jatim Sepakat Kawasan Pesisir Selatan Jadi Wisata Konservasi

Surabaya (lumajangsatu.com) - Hearing Pusat Studi Lingkungan Universitas Brawijaya Malang, masyarakat pesisir selatan Lumajang-Jember, Laksar Hijau, WaLHI Jatim dan perwakilan penambang tradisional dengan Pansus Pertambangan DPRD Jatim menemukan satu kata sepakat. Kawasan pesisir selatan Lumajang yang selama ini diobrak-abrik tambang illegal harus dijadikan kawasan wisata konservasi.