Author : Redaksi

Inilah Jumlah Harta Kekayaan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lumajang

Lumajang- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lumajang akhirnya merilis Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) yang dikeluarkan oleh Komisi Pemberantasan Korupasi (KPK). Dimana, LHKPN menjadi syarat administratif bagi calon Bupati dan Wakil Bupati. Menurut Yuyun Baharita Komisoner KPU Lumajang, LHKPN merupakan salah satu syarat administrasi bagi pasangan calon bupati dan wakil bupati, sesuai dengan peraturan KPU. LHKPN bukan hanya sebuah alat kelengkapan administrasi saja, namun sejatinya ada makna filosifis yang terkadanung dalam penyerahan LHKPN. "Sederhananya biar publik bisa tahu, harta kekayaan calon bupatinya," Ujar Yuyun. Adanya syarat penyetoran LHKPN tak lepas dari raminya pejabat publik yang tersandung dengan permasalahan korupsi. Dengan adanya LHKPN maka akan terdeteksi peningkatan kekayaan selama menjabat sebagai pejabat publik. Sehingga bisa dinili wajar atau tidak dengan penghasilan sebagai pejabat. "Ini bukan rahasia lagi, sehingga publik berhak untuk mengetahui," Tambahnya. Setelah dokumen LHKPN dari KPK dibuka, akhirnya di ketahui jumlah kekayaan masing-masing paslon. Dimana Calon Bupati Agus Wicaksono S.Sos merupakan calon dengan harta kekayaan terbanyak yakni H. Agus Wicaksono Rp 17.390.612.975. Sedangkan paslon H. A Kafi SH, merupakan calon dengan harta kekyaan paling sedikit yakni Rp 410.628.332. "Setelah di cek paslon terkaya adalah Agus Wicaksono dengan 17 Myliar sekian," Jelasnya. KPU kata Yuyun akan menempel LHKP paslon di papan pengumuman, sehingga publik bisa melihat secara langsung harta kekayaan masing-masing paslon. Berikut daftar harta Kekayaan calon Bupati dan wakil Bupati Lumajang yang akan berlaga 29 Mei 2013. Incumbent (H.Sjahrazad Masdar Rp 4.239.601.199, Drs. As'at Rp 431.686.548), A-RIF (H.Agus Wicaksono Rp 17.390.612.975, KH Adnan Syarif Rp 3.429.956.675), ASA (DR H. Ali Mudhori Rp 6.365.344.778, H. Samsul Hadi Rp 5.038.676.000), Indah-Kafi (Indah Pakarti Rp 953.203.948 USD 9.116, H. A Kafi SH Rp 410.628.332). (Yd/red)

Puluhan Kertas Suara Pilkada Lumajang Rusak

Lumajang- Kesibukan KPU Lumajang dalam mempersiapkan pemunguntan suara 29 Mei, sudah nampak terlihat. Salah satunya dengan pelipatan kertas suara yang dilakukan oleh warga sekitar. "Ada 150 sampai 200 orang dari warga sekitar yang melakukan pelipatan kertas suara," Ujar Yuyun Baharita, Komisioner KPU Lumajang Bidang Logistik, Senin (13/05/2013). Menurutnya, untuk pelipatan kertas suara diborongkan kepada warga sekitar, dimana satu kertas suara dihargai dengan 60 rupiah. Setelah dilipat dan seblum didistribusikan, kertas suara akan diletakkan ditempat yang aman, karena kertas suara merupakan logistik yang sangat fital. "Kita letakkan ditempat yang aman pastinya," Ungkapnya. Dihari pertama pelipatan kertas suara, sudah ditemukan puluhan kertas suara yang rusak. Namun, jumlah belum dikethui karena seluruh kertas suara belum rampung dilipat. "Ada bebera yang rusak seperti warna tidak terang, pemotongan tidak simetris dan lainnya," Tambahnya. Dalam pelipatan kertas suara diakukan pengamanan yang ketat oleh polisi dan satuan pengamanan KPU. Setiap orang yang melipat diberi ID Cards, sebagai tanda penegnal warga yang membantu melipat kertas suara.(Yd/red)

Panwaslu Nyaris Bubarkan Kampanye Pasangan Incumbent

Lumajang- Panitia Pegawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Lumajang menemukan adanya indikasi pelanggaran dalam kampanye terbuka yang hari ini digelar di Desa Mojo kecamatan padang. Senin (13/05/2013). Menurut Al-Mas'udi Pihak kep0lsian juga telah menerbitkan ijin kampanye kepada tim pasangan Incumbant. Oleh sebab itu, Panwaslu melakukan klarifikasi terhadap KPU, Polres dan Tim pasangan Incumbent. "Seharusnya Incumbent melakukan kamapanye di Zona 3 namun kami temukan Incumbent melakukan kampanye di zona 4," Ujarnya. Setelah melakukan koordinasi dengan KPU dan Polres, Panwaslu langsung meluncur ke lokasi kampanye di desa Mojo. Setelah sampai dilokasi sempat terjadi adu argumnetasi dengan  nada yang cukup tinggi dari tim pasangan nomor 1. Setelah berdialog, akhirnya panwaslu memberikan toleransi dengan tidak memebubarkan acara tersebut. "Kita beri waktu hingga jam 2 siang dari waktu kampanye yang dibatasi hingga jam 4 sore," Tambahnya. Ditanyakan apakah kegiatan tersebut masuk dalam katagori pelanggaran, Panwaslu masih berdalih akan melakukan kajian. Jika kegiatan tersebut ada unsur kesengajaan maka akan ada tindakan tegas. "Kita akn melakukan kajian terlebih dulu," Terangnya. Sementar itu, Gunawan salah satu tim pemenangan Incumbent menyatakan, adanya tragedi tersebut karena ada mis-komunikasi antara pemahaman oleh tim pada jadwal yang ditetpakan KPU. Sehigga pihaknya akan mengakhiri kegitan pada jam 2 siang, dari jadwal hingga jam 4 sore. "Tidak apa-apa, meski sebentar yang penting program SA'AT bisa diterima oleh masyarakat," Ujarnya.(Yd/red)

Lumajang Lebih Baik, ASA Tawarkan 25 Program Unggulan

Lumajang- Pada hari pertama kampanye terbuka dimulai dengan penyampain Visi dan Misi calon Bupti dan Wakil Bupati Lumajang dalam rapat peripurna istimewa digedung DPRD, Minggu (12/05/2013). Pasangan Nomor Urut 3 Dr ALi Mudhori dan Samsul Hadi SH MH (ASA), memiliki 25 program unggulan jika terpilih menjadi Bupati Lumajang, sehingga Lumajang akan Lebih Baik. Berikut 25 Program unggulan ASA 1. Perbaikan jalan diseluh Desa se-Lumajang pada Tahun pertama. 2. Perbaikan setapak (Pafingisasi) diseuruh RT dan RW. 3. Penataan parkir dijalan utama. 4. Penambahan penerangan listrik dijalan, dan diseluruh Desa. 5. Penyediaan sarana air bersih di daerah rawan air bersih. 6. Pertania, tersedianya pupuk yang terjangkau, irigasi lancar dan penyediaan bibit unggul. 7. Pendidikan benar-benar gratis. 8. Memberikan uang lauk-pauk yang menjadi hak PNS. 9. Kesejahteraan Gur dan Ustadz harus ditingkatkan. 10. Memberikan bantuan pada pesantren, TPQ, Madin, PAUD dan lembaga pendidikan Islam. 11. Memberikan kesejahteraan pada ibunda PAUD yang sangat layak. 12. Kesehatan gratis dengan pelayanan prima ( Cepat, tepat dan memuaskan). 13. Obat dan petugas kesehatan tanggung jawab pemerintah Kabupaten. 14. Menyediakan peralatan kesehatan yang canggih dan memadai. 15. Menciptakan wisata religi, wisata belanja, wisata kuliner seni budaya dan alam. 16. Pemberangkatan jemaah haji dikembalikan di Pedopo Kabupaten Lumajang. 17. Kegiataan keagamaan dihidupkan di Desa, Kecmatan dan Pendopo Lumajang. 18. Menghidupkan wisata kuliner PKL di ALun-alun, Stadion, JLT dan tempat-tempat lainnya. 19. Pemberian modal pada PKL. 20. Peningkatan belanja Desa. 21. Peningktan kesejahteraan RT dan RW dan perangkat Desa. 22. Membuka lapanga pekerjaan seluas-luasnya. 23. Menggalakkan dan menghidupkan Home isdustri. 24. Perbaikan kinerja dan peningkatan Anggran Gerbang Mas. 25. Penggalian pasi besi harus mendapat persetjuan dari masyrakat setempat.(Yd/red)

Penyampaian Visi dan Misi, Incumbent Sebut Sukses Pimpin Lumajang

Lumajang- Penyampaikan visi misi cabup dan cawabup Lumajang yang digelar oleh DPRD Lumajang, Minggu (12/5/2013). Cabup/Cawabup Incumbent, Sjahrazad Masdar dan As'at Malik menyampaikan sejumlah keberhasilan selama memerintah Lumajang selam hampir lima tahun. Dalam penyampaian Visi dan Misinya Sjahrazad Masdar mengatakan, selama memimpin Lumajang lebih dari 4 tahun, sudah melakukan sejumlah keberhasilan dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi, inflasi, kemiskinan, Indeks Pembangunan Manusia, dan mengurangi Tingkat Pengangguran,  dan Investasi. "Ini dalam mewujudkan masyarakat Lumajang sejahtera dan bermartabat," ungkapnya di podium ruang sidang paripurna DPRD Lumajang. Keberhasilan selama 4 tahun lebih memimpin Lumajang seperti, pertumbuhan ekonomi meningkat,  Bisa menekan inflasi di tahun 2008 sekitar 8,86 persen di tahubn 2012 bisa mencapai 5,29 persen. Menurunkan Kemisikann 4.58 pesen, dari tahun 2008  193.170 menjadi 131.912 jiwa ditahun 2012. "Untuk jawa timur, Lumajang penyumbang penurunan kemiskinan paling bagus," paparnya. Untuk Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dari 65,15 persen menjadi 68,43 persen dengan melalui perbaikan bidang kesehatan, pendidikan dan Daya beli masyarakat. Tingkat pengangguran semakin rendah dari 4,16 persen menjadi 2,7 persen selama 4 tahun. Sedangkan dalam menumbuhkan iklim inevstasi ditahun 2010 senilai Rp.215 juta lebih, ditahun 2011 naik menjadi Rp. 586 milyar lebih. "Kami memberikan bukti, bukan janji," ujar Masdar. Sementara Wabup As'at Malik menyampaikan program kerja di segala bidang pembangunan seperti Pendidikan dengan akan mendirikan penguruan tinggi negeri, BOSDa tetap ada. Pihaknya akan mendirikan museum sejarah, wisata per kecamatan, dibidang sosial juga akan diberikan isentif bagi guru ngaji dan Guru Non NIP. "Inilah visi misi kami dalam menjadi Lumajang sejahtera dan bermartabat bagi masyarakatnya," pungkasnya.(Yd/red)

Revitalisasi Rumah Sakit dan Otonomi Desa, Jadi Program Unggulan ASA

Lumajang- Calon Bupati nomor urut 3, Ali Mudhori-Samsul Hadi (ASA) meyiapkan 25  Program Unggulan bila ditakdirkan terpilih, dalam rapat paripurna istimewa digedung DPRD, Minggu (12/05/2013).  ASA ingin menjadikan Lumajang lebih baik aman sejahtera, adil dan agamis, sehingga sangat diperlukan komunikasi dan jalinan kerjasama semua elemen masyarakat. Dalam sambutannya, Ali Mudhori mengatakan, dalam peningkatan SDM didunia pendidikan, anggaran untuk guru PNS dan Non PNS perlu diperhatikan dalam tunjangan lauk pauknya. Sehingga, dalam melayani generasi penerus bangsa lebih profesional. "Jangan sampai lauk pauk dihapus da dipotong, itu hak guru," terangnya. Program unggulan yang lain adalah memberikan keleluasaan bagi Desa untuk menentukan anggran selam satu tahun. Sehingga, anggaran dana desa tidak dibatasi dan ditentukan oleh Kabupaten. "Desa menganggarkan sendiri, bisa 150 juta dan lebih sesuai dengan kebutuhan yang penting terarah dan terukur," Jelasnya.   Lanjut dia, pelayanan rumah sakit juga perlu ditingkatan dalam perbaikan sarana dan prasanan serta SDM-nya. Selain itu pengadaan obat, sehingga Rumah sakit pemerintah tidak lagi bisa kerjasama dengan apotik diluar. "Masak pasien rumah sakit pemerintah disuruh beli di Apotik Teratai, ada apa dengan teratai," ungkapnya.(Yd/red)

Prihatin Dengan Lumajang, Indah-Kafi Siapkan Program Bintang 9

Lumajang- Pasangan Nomor urut 4 Indah-Kafi dalam penyampaian visi misi di sidang paripurna DPRD Kabupaten Lumajang, Minggu(12/05/2013), akan menata dan membangun Lumajang lebih maju dan sejahtera melalui program incoporate. Indah Pakarti mengatakan, dalam membangun Lumajang lebih maju dan sejahtera, diperlukan bersamaan semua elemen masyarakat, bukan hanya eksekutif dan legislatif. Sehingga, semua bidang pembangunan bisa berjalan dengan baik, tanpa ada penolakan dari masyarakat. "Semua harus terlibat, baik bootom up atau Top Down," jelasnya, Menurut dia, dirinya yang dibesarkan di Lumajang, sangat prihatin masyarakt berlum sejahtera. Padahal, sumber daya alamnya besar dan rakyat masih miskin. "Banyaknya desa tertinggal, penggangguran dimana-mana, kesehatan kaum ibu dan anak tidak terjamin, jalan rusak, harga hasil pertanian dan perkebunan anjol, ini ada apa," ungkap satu-satunya Cabup Perempuan itu. Indah-Kafi akan melakukan sejumlah terobosan membangun Lumajang model incoporate, dengan keterlibatan semua elemen masyarakat. Baik dibidang perekonomian, sosial dan budaya. "Dengan program incoporate, akan menjamin kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Lumajang," ungkapnya. Bila program incoporate berjalan,  rakyat lumajang  akan sehat, lapangan pekerjaan ada dan pengangguran turun, Dunia usaha dan UKM berkembang, Pertanian berorientasi eksport. Selain itu, pariwisata akan maju dan tidak ada lagi desa tertinggal, akan memacu pertumbuhan ekonomi. "Hasilnya pendapatan asli daerah meningkat," urainya. Indah-Kafi juga akan melakukan pemberdayaan kaum perempuan disegala bidang dan memiliki pekerjaan rumah, bisa membantu suami dalam penghasilan. Selain itu, dalam bidang kesehatan akan mengoptimalisasi dokter di setiap puskesmas. Kemudian, meningkatan pendidikan yang berkualitas di sejumlah sekolah pinggiran perkotaan, kecamatan dan pendesaan serta mengoptimalkan peran masjid pusat kegiatan keagamaan. "Pendopo harus menjadi rumah rakyat yang bebas korupsi dan pungutan liar," pungkasnya. Berikut program bintang sembilan yang dicangnkan Indah-Kafi: 1. Rakyat harus bisa makan sehat dan cukup. 2. Upah kerja naik dan rakyat mudah mencari pekerjaan. 3. Dunia usaha dan UKM berkembang. 4. Pertanian berorientasi Eksport. 5. Pariwisata maju dan tidak ada lagi desa tertinggal. 6. Pedaptan asli daerah meningkat. 7. Pemberdayaan kaum perempuan dan optimalisasi peran Dokter dan Perawat disetiap Puskesmas. 8. Pendidikan bekualitas dan mengoptimalakn peran Masjid. 9. Pendopo harus menjadi rumah rakyat yang bebas korupsi dan pungutan liar.(Yd/red)

26 Program A-RIF, Siap Ciptakan Lumajang Sejahtera dan Bermartabat

Lumajang- Pasangan Cabup/Cawabup Nomor Urut 2, yakni Agus Wicaksono-KH.Adnan Syarif  menyampaikan Visi Misinya  yang berasal dari masukan dan aspirasi masyarakat. Ia menyampikan visi-misinya tidak menggunakan teks, menjadi magnet perhatian sendiri bagi Undangan Sidang Paripurna DPRD Lumajang. Agus Wiacaksono mengatakan, 26 progam bila terpilih menjadi bupati Lumajang, bukan hasil dari pemikiran sendiri dan parpol pengusung, melainkan sejumlah aspirasi masyarakat. Salah satu program kerjanya, perbaikan jalan, bantuan pada ormas dan keagaman, serta sentuhan dalam bantuan modal pelaku usaha kecil. "visi misi kami bukan berasal dari kami dan partai pendukung akan tetapi sesuai denga kebutuhan masyarakat," Jelasnya. Mengenai perbaikan jalan rusak, merupakan aspirasi rakyat yang disampaikan sejak tahun 2010 dan baru diselesaikan 40 persen dengan memperjuangan lewat APBD. Selain itu, soal pajak parkir berlanggan akan dicabut, karena masukan dari masyarakat pinggiran desa dan perkotaan, tidak secara langsung menikmati. "Parkir berlangganan, hanya ada beberapa meter saja, bahkan dilapangan pemilik motor masih ditarik, "Ungkapnya. Dalam bantuan sosial untuk guru non NIP, Guru PPT, BPD, RT/RW, guru ngaji, akan dianggarkan melalui APBD, karena masukan dari tokoh agama dan masyarakat. Sehingga, ini dianggap perlu diperjuangan dan menjadi prioritas. "Ini akan kami realisasikan, karena salah satu pelayanan masyarakat dibidang sosial dan keagamaan," terangnnya. A-RIF juga akan melaksanakan pemerintahan yang bersih dan jujur serta melaksanakan pilkades sesuai dengan peraturan yang berlaku. Pasalnya, jabatan kades, merupakan jabatan politik, seperti bupati, walikota, gubernur dan presiden, dalam pemilihannya tidak ada penundaan. "Saya titip pada cabup/cawabup no urut 3 dan 4, jangan menunda pelaksanaan pilkades, karena ini proses demokrasi masyarakat desa untuk memilih pemimpin baru, kalau yang nomor satu jelas yang menunda" pungkasnya.(Yd/red)

Gelar Aksi di KPU, Puluhan Masyarakat Lumajang Serukan Pilkada Damai

Lumajang- Puluhan warga mengelar aksi damai di depan kantor KPU Lumajang jalan Veteran. Usai aksi di depan kator KPU dengan mengendarai motor aksi demo damai dilanjutkan depan kantor pemerintah lumajang, Sabtu(11/05/2013). Massa yang mengenakan pakaian warna putih dan membawa spanduk mengajak semua warga lumajang melaksanakan pemilukada damai. Dari Pengamatan Puluhan warga mengatasnamakan forum masyarakat cinta damai atau formacida ini melakukan aksi damai di depan kantor pemkab bupati di jalan alun alun utara kota lumajang. Dalam aksinya, massa hanya membagi-bagikan selebaran  dan  bunga serta membentangkan sepanduk yang berisikan ajakan pemilukada damai. Puluhan massa ini bergerak, karena menjelang pelaksanaan kampanye dan pemilukada 29 mei mendatang. Apalagi  suhu politil di lumajang mulai memanas. "Kami tergerak, karena mulai adanya kampaye hitam pada pasangan calon tertentu," ujar Gunawan, korlap aksi pada wartawan. Dengan aksi itu, masa mengajak semua warga lumajang ikut melaksanakan pemilukada damai dan saling menghargai saat kampanye dan hasil perolehan suara. Sehingga, bukan hanya pendukungnya, dan paling utama bagi  4 pasangan calon. "siapa pun yang kalah atau menang, harus legowo menerima ke kalahan," terangnya. Dalam Aksi yang dilakukan Formacida dijaga ketat puluhan personil Polres Lumajang untuk bisa menyampaikan aspirasinya pada masyarakat dan 4 paslon cabup/cawabup.(Yd/red)