Lumajang (Lumajangsatu.com)-Bulan Suci Ramadhan 1440 H/2019 M Setiap pasar yang ada di Lumajang banyak yang menyajikan jualan menu berbuka puasa oleh masyarakat lokal untuk menambah pemasukan saat bulan puasa tiba. Seperti di Desa Karangbendo Kecamatan Tekung disetiap jalan dan pasar apabila sudah Pukul 14:00 wib sudah mulai terlihat para pedagang yang menyajikan lauk pauk dan kue mue yang di jual untuk menu berbuka puasa.Mulai dari bermacam menu seperti lauk pauk, kue, air kelapa dan lain sebagainya yang tersedia.Salah satu pedagang Bu. Bati yang biasa berjualan setiap tahunnya di pasar Karangbendo mengatakan, bahwa berjualan lauk pauk omsetnya sedikit naik dari sebelumnya. "Setiap hari kita selalu berganti menu yang kita sajikan mulai dari ikan, ayam, cumi dan banyak lagi. Dengan berbagai menu yang kita sediakan semoga larislahdi bulan suci ini" tuturnya. Waktu bersamaan salah satu pengunjung Suwarni yang sedang membeli lauk pauk dan kue untuk berbuka puasa mengatakan, sangat senang dengan adanya lauk pauk siap saji ini. "Bukan hanya digunakan berbuka puasa tetapi bisa untuk sahur lauknya" tutupnya.(Ind/red)
Kuliner Lumajang
Segarnya Es Serbat Krai di Pasar Yosowilangun Cocok Untuk Berbuka Puasa
Lumajang (Lumajangsatu.com)-Bulan Ramadhan menginjak hari ke-20. Namun kuliner khas Ramadhan selalu menjadi hal yang wajib ada dan dinikmati. Salah satunya adalah minuman dingin saat akan berbuka puasa.
Berburu Kuliner Khas Lumajang di Semarak Pasar Klojen
Lumajang (lumajangsatu.com) - Sudah sejak beberapa bulan lalu, ada suasana berbeda di Pasar Klojen. Jika sebelumnya, pada malam hari pasar itu sepi. Kini berubah setelah disulap, tiap malam jadi sangat semarak.
Segarnya Berbuka Puasa dengan Es Rumput Laut
Lumajang (Lumajangsatu.com)-Pada bulan Ramadan, tiap daerah mempunyai menu favorit berbuka puasa berbeda-beda, khususnya minuman dingin. Di Lumajang, es rumput laut lah yang paling banyak dicari. Warga mengenal es ini dengan rasanya yang manis dan segar. Bahan es ini yaitu agar, kates (pepaya), melon, cincau, selasih, gula batu, rumput laut, sirup, santan, dan susu encer. "Kalo bulan puasa penjual minuman es rumput laut berjejer. Tapi ketika bulan biasa cari tempat sendiri sendiri," kata Hikmah warga Denok
Es Dawet Jembut, Menu Buka Puasa yang Laris Manis
Tekung (Lumajangsatu.com)-Menu berbuka puasa masyarakat sangat identik dengan makanan ringan, seperti gorengan ataupun minuman segar seperti es buah. Kini, untuk hidangan segar, masyarakat Indonesia tak terus terpaku dengan hidangan es buah, karena hidangan segar lainnya juga menjadi incaran seperti, es dawet ireng.
Baby Cumi Diburu Pembeli Untuk Temani Buka dan Sahur
Lumajang (Lumajangsatu.com)-Pencinta pedas bisa buka puasa istimewa pakai nasi sambal baby cumi berlauk lengkap. Sensasi pedas sambal tersebut dijamin bikin makan tambah semangat!
Devi Karyawan Cantik Bakso Firoh Pejuang Kuliah
Lumajang (Lumajangsatu.com)- Kecantikan karyawan Bakso Firoh ini menjadi daya tarik pengunjung yang datang beralamatkan di Jalan Raya Nogosari, RT.05/RW.06, Dusun Krajan, Desa Mangunsari,Kecamatan Tekung, Kabupaten Lumajang.
Bakso Bakar Paling Maknyus di Lumajang
Lumajang (Lumajangsatu.com)-Meski banyak kedai bakso bakar di Lumajang , Baso Tok jadi salah satu kedai bakso bakar yang paling populer. Apa keunikan bakso bakar ini?
Es Sarang Burung Jadi Pilihan Favorit Berbuka Puasa Masyarakat Lumajang
Lumajang (lumajangsatu.com) - Es sarang burung nampaknya menjadi salahsatu pilihan favorit masyarakat Lumajang untuk berbuka puasa. Hal ini terlihat dengan banyaknya penjual menuman segar yang satu ini.
Mantul! Di Sini Ada Iga Bakar Super Empuk Buat Santap Malam
Lumajang (Lumajangsatu.com)-Mumpung masih awal bulan, makan dengan iga bakar enak juga ya. Iga bakar yang empuk dengan paduan sambal ulek, makin enak dipadu dengan nasi hangat.